LDII Babel
Selesaikan Masalah secara Persaudaraan, Pengurus LDII Tuai Pujian dari Kakan Kemenag Pangkalpinang

Firmantasi berterimakasih kepada LDII yang selama ini sudah berperan aktif dan berkontribusi, salah satunya melalui Ponpes Ar Royyan.
Pada peringatan Hari Santri Nasional 2022 yang lalu, sebagai bentuk apresiasi, Kantor Kemenag Kota Pangkalpinang memberikan penghargaan kepada Ponpes Ar Royan sebagai Ponpes dengan Data EMIS Terbaik.
"Saya berterimakasih kepada semua pengurus LDII yang sangat elegan dan mengedepankan pesaudaraan serta kekeluargaan dalam menyelesaikan masalah ini," pungkasnya.
Setelah ditabayyun, ternyata rujukan yang dipakai oleh Ustadz Firdaus dalam menilai LDII adalah dua buku dengan judul "Bahaya Islam Jamaah-Lemkari-LDII" karangan Bambang Irawan dkk dan "Kupas Tuntas Kesesatan & Kebohongan LDII" karangan M. Amin Djamaluddin, yang mana kedua buku tersebut berdasarkan Putusan Mahkamah Agung No. 2312 K/Pid/2009, sudah diperintahkan untuk ditarik dari peredaran dan untuk dimusnankan.
Setelah selesai menyampaikan permohonan maaf, Ustadz Firdaus dan Kuasa Hukumnya menyerahkan kedua buku tersebut kepada Ketua Biro Hukum DPW LDII Babel Ismail, S.H.,M.H untuk diperlakukan sebagaimana perintah putusan MA.***
Read more info "Selesaikan Masalah secara Persaudaraan, Pengurus LDII Tuai Pujian dari Kakan Kemenag Pangkalpinang" on the next page :
Editor :Tim Sigapnews